"PLN matiin listrik di situ makanya pompanya enggak bisa jalan," ujar Ahok di Balai Kota DKI Jakarta, Selasa, 10 Februari 2015.
Seharusnya, kata Ahok, PLN tidak perlu memutus sambungan listrik ke pompa-pompa di Waduk Pluit karena keberadaan pompa tersebut sangat vital untuk menjaga wilayah Jakarta Pusat tidak tergenangi.
Selain itu, Ahok mengatakan aliran listrik ke pompa-pompa itu juga belum perlu diputus karena banjir belum menggenangi wilayah Pluit, sehingga alasan PLN memutus sambungan listrik itu, yang kata Ahok adalah agar orang-orang di sekitarnya tidak tersengat listrik, sangatlah konyol.
"Logika saya mau tanya, matiin listrik di Waduk Pluit buat apa? Orang di situ belum banjir. Kalau kerendam baru boleh matiin. Dua belas pompa yang dinyalain cuma dua, ya tenggelam kita dong. Saya dikasih tahu orang kalau dari jam 07.00 WIB kemarin listriknya sudah mati. Makanya kita ini kuncinya ada di Waduk Pluit," ujar Ahok.